IBB MUC February 2015 Flowery Garden with The Saem Indonesia

3:37:00 PM 4 Comments A+ a-

www.indonesianbeautyblogger.com

안녕하세요?

Finally, di detik-detik terakhir bisa juga submit untuk ikutan Makeup challenge (MUC) yang diadakan oleh Indonesian Beauty Blogger dan disponsori oleh The Saem. The Saem adalah salah satu Brand makeup asal Korea yang sekarang sudah buka cabang di Indonesia.

Aku sendiri super excited untuk ikutan MUC kali ini, karena (tentu saja!) hadiahnya yang super menggiurkan dan kedua karena produk-produk The Saem itu bagus-bagus banget. Salah satu produk The Saem yang pengen aku coba adalah The Saem Face Light Primer yang variant  Silky Pore Cover Primer. Primer dengan teksture ringan dan halus yang sangat efektif untuk menutupi pori-pori dan kerut di wajah.

Produk-produk The Saem sendiri terinspirasi oleh keindahan dan kecantikan alam dan produk-produk mereka pun kandunganya natural. Nah tau kan kalo yang serba natural itu pasti bagus :) Maka dari itu, tema MUC kali ini mengikuti signature makeup nya The Saem yang serba natural dan terinspirasi oleh alam, yaitu natural sweet makeup bertemakan flowery garden.

Untuk tema makeup kali ini, aku menggunakan warna-warna cerah. Warna pink glittery pada bagian kelupak mata dan warna ungu glittery pada sudut luar mata. Untuk blush on nya pun aku menggunakan warna pink cerah pada bagian pipi untuk memberikan kesan fresh. lipstik yang aku pilih juga warnanya pink terang.

dan berikut hasil makeupku:



Buat kamu yang penasaran tentang The Saem dan produk-produk The Saem kamu bisa kunjungi mereka di sosial media mereka dan jangan lupa di follow ya :)
Twitter: https://twitter.com/THESAEMID
Instagram: http://instagram.com/thesaemid/

so wish me luck :D

NYX Born to Glow Liquid Illuminator Sun Beam Review

6:21:00 PM 0 Comments A+ a-

Want your face to look glowing? Try NYX Born to Glow Liquid Illuminator. It's a lightweight liquid illuminator that will give your skin a refreshed glow and beautiful highlight. This liquid illuminator will enhance your complexion by adding a touch of shimmer that illuminates your skin.

NYX Born to Glow Liquid Illuminator comes with 2 shade selections, Sun Beam (LI01) and Gleam (LI02).
Photo Source
And I chose the Sun Beam
The texture of NYX Born to Glow Liquid Illuminator Sun Beam is more like a lightweight cream, and when you dispense it from the tube the color is like a pale pearly pink. But after you blended it, the finished look is like shimmery pearl. It doesn't make your skin looks lighter but I does make your skin looks glowing.

How to use it is pretty simple. You can just apply on parts of your face that you want to highlight as the finishing or you can blend it with your foundation/BB Cream. But a

s this liquid illuminator dries pretty quick, I myself chose to blend it with my foundation /BB Cream, because when I apply it as the finishing somehow it would make my skin look like it has cracks.

What I liked about this illuminator besides its light texture, is that you can actually control how much glow you want to on your face. If you want just a little bit of glow, just add a bit. You want a lot more glow, just add a lot. Simple, right?! :) After several hours of using it, this illuminator also didn't make my face look oily.

So, here's me using NYX Born to Glow Liquid Illuminator that I blended with Revlon ColorStay Foundation:

Eye Candy Fresh Grey Review

11:30:00 AM 1 Comments A+ a-

 H-3 acara tunangan temen tiba-tiba softlens warna yang rencananya bakal dipakai di hari H bikin mata perih. Ga mau ambil resiko mata jadi iritasi akhirnya di detik-detik terakhir googling sana sini buat cari softlens warna yang bagus dan nemulah Eye Candy Fresh Grey Softlens di toko La Agraciado Shop di IG.

Eye Candy fresh Grey di packing dalam sebuah box kecil berwarna kombinasi pink dan kuning dengan tulisan Eye Candy lengkap dengan gambar permen lolipop. Di dalam boxnya kamu bisa menemukan softlensnya yang bisa kamu order beda minus di kemas di dalam botol kaca dan tentu saja tempat softlensnya.

Berikut penampakan Eye Candy Fresh Grey Softlens:

Eye Candy Fresh Grey adalah softlens dengan kadar air 48%, berdiameter 14.8mm dengan masa pakai selama 1 tahun. Softlens ini memiliki 2 tone warna dengan motif sederhana yaitu kombinasi antara garis dan bintik-bintik hitam.

Berikut foto perbandingan mataku sebelum dan sesudah memakai Eye Candy Fresh Grey:
 Kesanku setelah memakai Eye Candy Fresh Grey adalah softlens ini nyaman dipakai.Sayangnya di mataku softlens ini cuma bertahan kurang lebih 4jam saja sampai kemudian berasa kering dan pedih dan harus diberi tetes mata. Yang paling aku suka adalah warnanya yang sangat natural dan terlihat alami membuat mata berkesan sweet, bersinar dan nampak lebih besar. Diameter lingkaran lensa bagian dalamnya pun cukup besar sehingga pandangan mata tidak tertutupi oleh bagian yang berwarna. Ketika dipakai softlens ini juga tidak bergeser-geser walaupun ketika dipakai mengaplikasikan eye makeup sekalipun.
Dan yang terakhir aku suka adalah owner La Agraciado Shop yang menjual softlens ini. Ownernya tetap ramah walau aku sempet komplain karena enggak dikasih-kasih resi pengirimanan barangku :P

Overall rating:
4/5

Di bagian akhir, aku juga mau kasih tutorial cara membuka botol softlens bagi yang belum tahu:
So that's all my experience with Eye Candy Fresh Grey and La Agraciado Shop. Buat yang kepengen beberapa fotoku setelah memakai Eye Candy Fresh Grey bisa buka blog post ku disini ya:
IBB MUC February 2015 Flowery Garden with The Saem Indonesia
Valentine Day K-pop Makeup Challenge by Rini Cesillia and Etude Recipe (Makeup Natural Ala Korea)

So anyway, What's your favorite Softlens, ladies? :)

Ageha Lunatia Grey from Japan Softlens Review

11:29:00 AM 0 Comments A+ a-

 Dengan Mata minus 3.75 Dan 4.25 lengkap dengan seorang anak yang hobinya matahin kacamata maminya, softlens merupakan senjata andalanku untuk melihat dunia dengan lebih jelas. Tapi sejauh ini softlens yang kupakai kebanyakan ya cuma softlens bening saja. Jujur aku bukan penggemar softlens warna karena pernah beberapa kali pakai softlens warna ujung-ujungnya mata malah jadi iritasi parah dan jadi repot karena harus bolak balik ke dokter mata. Tapi siapa si yang ga mupeng lihat softlens warna imut-imut cantik-cantik yang bertebaran di internet. Jadi waktu lihat lihat iklan Japan Softlens yang claim bahwa softlens mereka diproses menggunakan proses cast moulding sehingga sangat nyaman digunakan selama 8 jam sekalipun tanpa bikin mata pedih, I decided to give it a try.

Sempat beberapa kali tanya-tanya dan mencoba order lewat SMS tapi ga ada tanggapan alias dicuekin, add BB Pin pun ga di approve2, akhirnya aku memutuskan untuk order langsung via website toko mereka dan baru ditanggapi. Untuk order via website sendiri prosesnya cukup cepat. Malam konfirmasi transfer, besok paginya barang diinformasikan sudah dikirim, 2 hari kemudian barang sudah sampai di tangan. Dan softlens yang aku order adalah seri Ageha Lunatia Grey. Dengan diameter 14.5mm dan 16.0mm saat dipakai. Kadar air 45% dan masa pakai 6 bulan.


Ageha Lunatia Grey dipacking di dalam kotak kecil berwarna pink metalik, so girly! Di dalam kotaknya kamu bisa menemukan 2 buah softlens yang bisa kamu pesan beda minus, 1 tempat softlens, 1 penjepit, hadiah gelang cantik, dan 1 lembar kertas panduan yang sayangnya hanya tertulis dalam huruf hiragana dana katakana.

Yang saya suka lagi, Ageha Lunatia Grey ini di kemas didalam blister packaging, jadi waktu pengiriman ga bakal riskan pecah dan setelah dibuka ambil softlensnya pun jauh lebih gampang.Softlens ini juga bergaransi selama 7 hari sejak barang diterima, jadi kalau-kalau softlens yang kita terima rusak masih bisa ditukar :)


Berikut penampakan softlensnya:

Ageha Lunatia Grey Memiliki 4 Tone Colour dan tidak mempunyai pinggiran hitam jadi ketika dipakai akan terlihat lebih alami dan menyatu dengan bola mata kita. Softlens ini mempunyai warna yang sangat terang, jadi ketika dipakai, warna hitam pada bola mata kita benar-benar tersamarkan dan berubah.

Berikut foto perbandingan mataku sebelum dan sesudah memakai Ageha Lunatia Grey:

Dan berikut fotoku waktu memakai Ageha Lunatia Grey dari Japan softlens (please mind my messy hair :P):

 Kesanku setelah mencoba Japan Softlens Ageha Lunatia Grey adalah softlens ini termasuk softlens warna yang cukup nyaman dipakai. Aku mencoba menggunakannya selama 8 jam dan mata sama sekali tidak terasa pedih, namun jika sudah lebih dari 8 jam mata mulai terasa pedih. Warna softlensnya pun sangat terang sehingga ketika dipakai benar-benar bisa merubah warna bola mataku.
Sayangnya, ketika berkedip atau ketika dipakai ketika mengaplikasikan eye makeup softlens ini beberapa kali suka bergeser, jadi aku pribadi kurang merasa nyaman karena ketika softlensnya bergeser pandangan mata sering jadi kabur karena tertutupi oleh bagian softlens yang berwarna. Terakhir, karena warnanya terang dan ketara terpisah bagian warna dan bagian bulatan lensanya maka ketika memakai softlensnya juga harus benar-benar pas karena kalau tidak somehow mata jadi terlihat seperti jereng.

Buat kamu yang kepengen coba Ageha Lunatia Grey atau seri-seri softlens yang lain dari Japan Softlens kamu bisa order langsung di website mereka. Dan saranku pribadi si memang jauh lebih mending langsung order via website, karena selain dapat potongan harga, responnya pun jauh lebih cepat dibandingankan jika kamu bertanya via SMS ataupun BBM (and I seriously think that they should fix this customer service problem).

Overall Rating: 3/5

So, that's all my experience with Japan Softlens Ageha Lunatia Grey. I really hope that this review would help you :)

Pixy Color of Delight Eyeshadow Sorrel Brown Review & Swatch

3:28:00 PM 0 Comments A+ a-

Pagi ini karena dapet request dari seorang temen lama untuk review eyeshadow aku bongkar-bongkar lemari makeup ku dan nemu Pixy Color of Delight Eyeshadow kepunyaanku yang dulu dibeli waktu mulai belajar pakai eyeshadow :D

Pixy Color of Delight Eyeshadow ini sebenarnya di packing di dalam box kecil berwarna pink seukuran eyeshadownya, tapi berhubung eyeshadow ini udah lama aku belinya jadi kardus packingnya udah kebuang.

Pixy Color of Delight Eyeshadow termasuk eyeshadow yang mudah dicari. Kamu bisa membelinya di seluruh gerai Pixy di Indonesia dan bahkan bisa ditemukan di beberapa supermarket seperti Carrefour dan Hypermart. Harganyapun sangat terjangkau, hanya sekitar IDR.25.000 saja.

Di dalamnya terdapat eyeshadow dengan kombinasi 2 warna di tiap variannya yang dapat digunakan sendiri-sendiri atau dipadupadankan. Seperti yang aku kutip dari websitenya di www.pixy.co.id, Pixy  Color of Delight Eyeshadow ini dibuat dengan formula Micro-Pearl yang membuat tekstur eye shadow menjadi lembut sehingga mudah di aplikasikan dan terlihat menyatu pada kelopak mata.

Produk-produk Pixy sendiri sebenarnya diformulasikan oleh Mandom Beauty, Tokyo, maka dari itu warna-warna eyeshadownya banyak terinspirasi dari style makeup wanita Tokyo. Seri Pixy Color of Delight Eyeshadow sendiri mempunyai 10 variant kombinasi warna seperti yang bisa dilihat pada gambar di bawah ini:
Sumber foto
Dan warna Pixy eyeshadow yang aku pilih adalah variant no.2 Sorrel Brown, kombinasi warna pink salem dan coklat tua.

Ketika di aplikasikan tanpa menggunakan eye primer kesan shimmer pada warna pink salemnya tidak terlalu nampak dan cenderung lebih terkesan matte, sedangkan pada warna coklatnya sama sekali tidak ada kesan shimmer dan lebih terlihat matte. Khusus untuk warna pink salem, ketika di aplikasikan tanpa eye primer, butuh di usapkan beberapa kali sampai warnanya pigmented.

Namun ketika diaplikasikan dengan menggunakan eye primer warna shimmernya lebih nampak terutama pada warna pink salemnya. Pengaplikasian dengan menggunakan eye primer juga lebih mudah, hanya butuh 1-2x sapuan saja warna sudah terlihat pigmented.

Berikut hasil jadi pemakaian Pixy Color of Delight Eyeshadow Sorrel Brown:

Aku pribadi suka dengan hasil Pixy Color of Delight Eyeshadow variant Sorrel Brown ini karena memberikan kesan manis dan feminin pada wajah. Eyeshadow ini pun sangat cocok untuk pemula yang baru belajar makeup dan tidak mau terlihat terlalu bold saat dandan karena warna dan shimmernya sangat halus.

Aku pribadi menyarankan menggunakan eye primer saat menggunakan eyeshadow ini karena selain warnanya lebih mudah keluar, warna eyeshadownya pun menjadi lebih tahan lama dan tidak mudah luntur dibandingkan ketika tidak menggunakan eye primer.

Jadi, apa kamu sudah pernah mencoba Pixy Color of Delight Eyeshadow juga? Warna apa yang jadi favoritemu? :)