Wardah Long Lasting Lipstick #8 Red Velvet REVIEW
Daridulu, dari sekian banyak warna lipstick, saya ini paling ga mau pakai warna merah. Bukan karena menurut saya warna merah itu jelek, tapi karena saya ga PD pake lipstick warna merah. Sok-sok ngerasa gitu deh kalo bibir saya tebel dan kalau pake lipstick warna merah kesannya jadi tambah tebel alias ndoble kalo orang jawa suka bilang. Makanya kalau urusan pakai lipstick biasanya saya selalu pakai warna-warna "aman" berkisaran di warna nude atau paling banter pink, itupun yang muda banget.Nah belakangan, saya dan suami ini lagi seru buanget nonton film seri dari Netflix yang judulnya Jessica Jones. Si tokoh utama, Jessica Jones, bibirnya tebel dan di sepanjang film dari awal sampe akhir episode pakenya lipstick merah mulu, dan KOK CANTIK ya :D
Saya yang awal-awal biasa aja, disuguhi bibir sexy warna merah merekah gitu lama-lama ya kecuci otak juga, hahaha.. Dan akhirnya memutuskan untuk berburu lipstick warna merah yang cetar membahana badai :D
Krysten Ritter as Jessica Jones, She's so stunning, isn't she? ;) |
Ga mau perjuangan saya sia2, akhirnya saya coba melipir ke counter Wardah yang letaknya ga jauh dari counter Purbasari di Gardena.
Dan berikut sekilas percakapan saya dengan Beauty Advisor nya Wardah:
Saya (S): "Mbak, ada lipstick merah ga?"
Beauty Advisor (BA): "Ada mbak, cuma tinggal warna merah yang ke orange-orangean gitu"
S: "Yaah mbak, masa cuma tinggal itu si, ga jelas tu kalo warna itu, entah mau jadi merah atau orange, ada yang lain merahnya?"
BA: "Ada si mbak, tapi yang tua"
S: "Ah, saya ga suka mbak, yang lain deh mbak, yang merahnya cetar gitu"
BA: "Hmm.. Ada si mbak, cuma abis"
S: "Yaah, kok pake abis segala mbak, coba liat dong testernya, kali2 saya bisa cari di counter wardah lain"
BA: "Testernya disimpen mbak"
S: "Boleh dicariin dong mbak"
BA: "Ya deh mbak, sebentar saya cariin ya"
Untungnya saya ni, saya pas kedapetan BA Wardah di Gardena yang baik hati dan tidak sombong lho, betah aja gitu ngelayanin customer ngeyel kaya saya begini, coba kalau dia jutek......... Sayapun tetep bakal cuek dan ngeyel aja terus juga si :P
Pucuk di cinta, ulam pun tiba, begitu si mbak BA ngeluarin testernya Wardah Long Lasting Lipstick Red Velvet #8, saya cobain, dan saya langsung jatuh cinta dan singkat cerita si mbak BA itu menyarankan saya untuk pergi ke toko Annisa yang letaknya di seberang jalan.
Singkat cerita, sayang langsung pergi ke toko itu, sampe disana ternyata ADA dan ga pake pikir panjang, langsung saya sikat dah! :D
Ok, saya tau, saya udah kebanyakan cerita ngalor ngidul ga jelas tentang petualangan pencarian lipstick idamana saya, sekarang saatnya bahas tentang lipstick cantik yang akhirnya saya beli ini, which is Wardah Long Lasting Lipstick #8 Red Velvet.
Kesan pertama sama lipstick ini adalah, SUKAK BANGET sama packagingnya. Wardah Long Lasting Lipstick di packing di dalam kardus kecil warna ungu metalik. Di bagian samping boxnya, kamu bisa menemukan ingredients lengkap dari lipstick ini.
Stick lipsticknya sendiri juga terkesan exclusive. Warnanya silver ramping dengan tulisan wardah di bagian atas tutupnya dan ring silver di bagian tengahnya. Seri lipsticknya sendiri bisa kamu temukan di bagian bawah stick lipsticknya.
Wardah
Long Lasting Lipstick adalah seri matte lipstick dari lipstick Wardah dan saya suka banget sama matte lipstick ini. Pertama karena warnanya
pigmented banget. Cukup 1x swipe warnanya udah langsung stand out.
Pengaplikasiannya juga mudah dan tidak seret.
Kedua, ketika dipakai
lipstick ini ga berasa kering di bibir. Ketiga, ketahanan lipsticknya
bener - bener sesuai sama namanya, LONG LASTING! Saya pakai seharian
saya dan saya pakai makan, minum pun ini lipstick cuma sedikit sekali
lunturnya. Dan yang terakhir, baunya enak, kaya bau vanilla. SUKA DEH! :3
Tapi, sama seperti kebanyakan lipstick matte lain, Wardah Long Lasting Lipstick ini tetep bikin bibir jadi kering sesudah dipakai. Hal ini saya akalin dengan memakai lip balm paling tidak 1/2 jam sebelum lipsticknya saya aplikasikan dan juga menyikat bibir baik sebelum maupun sesudah penggunaannya.
Tapi, sama seperti kebanyakan lipstick matte lain, Wardah Long Lasting Lipstick ini tetep bikin bibir jadi kering sesudah dipakai. Hal ini saya akalin dengan memakai lip balm paling tidak 1/2 jam sebelum lipsticknya saya aplikasikan dan juga menyikat bibir baik sebelum maupun sesudah penggunaannya.
Ketika dipakai minum, warna dari lipstick ini tetap ada sebagian yang
tertransfer ke bibir gelas, cuma warna yang tertransfer hanya sedikit
saja. Saya juga melakukan percobaan dengan tissue dan dapat dilihat bahwa
warna yang tertransfer ke permukaan tissue hanya sedikit sekali.
Beberapa blogger lain yang membuat review soal Wardah Long Lasting
lipstick dan mengeluhkan lipsticknya yang suka copot sendiri dari
wadahnya. Untungnya, lipstick Wardah Long Lasting yang saya beli ini kok
tidak copot (dan semoga kedepannya tidak pernah copot >,<).
Bagi saya, lipstick dengan harga dibawah Rp.50.000 ini is very worth for you to try.
- Warnanya pigmented dan tidak susah untuk diaplikasikan
- So affordable! :)
- Tahan lama
- Ketika dipakai minum, tidak banyak warna yang menempel di gelas
- ketika dipakai, tidak membuat bibir terasa kering
- Kemasannya exclusive seperti kemasan lipstick mahal
Bagi saya, lipstick dengan harga dibawah Rp.50.000 ini is very worth for you to try.
KESIMPULAN
Pros:- Warnanya pigmented dan tidak susah untuk diaplikasikan
- So affordable! :)
- Tahan lama
- Ketika dipakai minum, tidak banyak warna yang menempel di gelas
- ketika dipakai, tidak membuat bibir terasa kering
- Kemasannya exclusive seperti kemasan lipstick mahal
- Baunya enak :D
Cons:
- Lipsticknya suka tiba-tiba copot dari kemasannya (untungnya punya saya tidak)
- Membuat bibir kering setelah pemakaian
Repurchased? Absolutely YES! Saya lagi penasaran sama warna yang no.7 :D
Rate: 4/5
Cons:
- Lipsticknya suka tiba-tiba copot dari kemasannya (untungnya punya saya tidak)
- Membuat bibir kering setelah pemakaian
Repurchased? Absolutely YES! Saya lagi penasaran sama warna yang no.7 :D
Rate: 4/5
And here's me using Wardah Long Lasting Lipstick #8 Red Velvet (udah mirip Jessica Jones belum?? ahahahaha... XD~ *ngimpi...)